04/12/2015

KISAH SEBATANG POHON JAGUNG


oleh: danriris


Aku hanya sebatang jagung

Yang hidup atas kasih-Nya

 

Aku diciptakan dengan bunga yang terpisah

Tapi atas kuasa-Nya pula,

kedua bungaku tetap menyatu

 

Aku sebatang pohon yang memiliki kulit mengkilap

Tampak sempurna, namun sejatinya penuh kekurangan

Terlihat kokoh, namun keropos di dalam

 

Bila tiba waktunya,

bulir kasih kedua bunga kami muncul

sempurna bila bunga kami sempurna

ranum, bila batangku mendapat cukup nutrisi

tentu atas kehendak-Nya

 

meski tampak bersatu,

benang sari dan putikku tetaplah terpisah

yang sering satu diantara keduanya dianggap tak punya guna

namun, bila satu diantara keduanya tak ada

maka, tak akan ada kehidupan yang baru bagi kami

 

aku...

sekedar batang pohon jagung

yang mudah saja roboh

atau dirobohkan

namun bisa juga  tetap berdiri tegar dalam hembusan badai

tentu semua atas kehendak-Nya




 

4 komentar

avatar
Angelica putri.A

Menarik, karena puisi tentang kisah sebatang pohon jagung mempunyai kisah yang menarik karenadia memiliki pohon yang kokok tetapi didalam nya keropoh,danbisa saja pohon jagung roboh/dirobohkan

REPLY
avatar
STEVANI WIDYA RENGGANIS

Menarik,karena dalam puisi tentang sebatang pohon jagung mempunyai kisah yang sangat menarik,ketika kedua bunganya tetap menyatu
Tampak nya sempurna namun sejatinya penuh kekurangan,dan sempurna bila bunganya pun sempurna

REPLY
avatar
Alviah fazrul mawadah

Menarik karena menjalani kehidupan dengan sabar meski tampak bersatu,benang sari dan putikku tetaplah terpisah yang sering satu diantaranya keduanya tak punya guna namun,bila satu diantaranya keduanya tak ada maka, tak ada kehidupan yang baru bagi kami

REPLY
avatar
Elipaa Cantikk

Setelah membaca puisi tersebut, saya bisa mendapatkan sebuah pembelajaran dari pohon jagung, bahwa semua ciptaan Tuhan memiliki kekurangan dan kelebihan masing masing,,
Semua kembali pada diri kita masing masing, bagaimana cara mensyukuri karunia yang diberikan Tuhan,, mohon maaf apabila komentar saya tidak nyambung karena saya sulit mengutarakan kata kata :v

REPLY

Sang Gerimis . 2017 Copyright. All rights reserved. Designed by Blogger Template | Free Blogger Templates